Kreatifku

Pemanfaatan Barang Bekas

Tahukah kamu bahwa barang bekas bisa dibuat berbagai kerajinan tangan unik yang bisa dijual dengan harga mahal. Barang bekas sering dipandang sebelah mata, bahkan cenderung dibuang atau dijual dengan harga yang sangat murah.
Tetapi di tangan orang kreatif barang bekas tersebut bisa disulap menjadi barang yang bernilai tinggi dan dijual dengan harga yang cukup mahal.
Salah satu cara memanfaatkan barang bekas adalah dengan dibuat berbagai kerajinan tangan yang memiliki banyak fungsi.
Yups kerajinan tangan dari barang bekas saat ini sedang tren di kalangan masyarakat, selain memiliki nilai ekonomis kegiatan ini juga membantu mengurangi sampah plastik.
Nah, biar gak usah lama-lama berikut adalah beberapa kumpulan kerajinan tangan yang dibuat dari berbagai barang bekas.

1. Kerajinan Tangan dari Botol Bekas Berbentuk Pot Bunga

Bahan dan Peralatan yang Dibutuhkan

  • Botol plastik bekas
  • Pisau
  • Hiasan untuk mata
  • Pupuk/tanah untuk menanam
  • Tanaman


Cara Membuat Kerajinan Tangan dari Botol Bekas Berbentuk Pot Bunga

  1. Siapkan bahan dan peralatan yang dibutuhkan
  2. Setelah semua sudah terkumpul, langkah selanjutnya adalah memotong botol plasting dengan pisau.
  3. Ukurannya dikira-kira saja atau lihat pada gambar.
  4. Beri sedikit hiasan sesuai keinginan. Jika ingin sesuai contohnya, tempelkan saja tutup botolnya sebagai mulut dan tambahkan mata boneka, lalu tempel.
  5. Jangan lupa untuk melubangi bagian bawah botol agar air tidak mengendap di dalam botol.
  6. Masukkan botol pupuk dan tanah ke dalam botol.
  7. Masukkan bibit tanaman yang ingin di tanam.

2. Bungkus kado yang unik

Kotak Kado dari Botol Bekas

Bila kamu ingin memberikan hadiah kepada teman, sebaiknya kamu mengemas hadiah tersebut dengan bungkus yang unik dan cantik. Jangan membungkus hadiah untuk teman kamu dengan bungkus biasa saja. Buatlah sesuatu yang istimewa agar hadiah yang kamu berikan memberikan kesan lebih bagi yang menerimanya.
Kamu bisa membeli bungkus kado dan meminta orang lain untuk membuatkan kado tersebut. Atau Mungkin kamu bisa memanfaatkan botol bekas untuk dijadikan bungkus kado yang istimewa. Bagaimana apakah kamu tertarik untuk membuat bungkus kado ini, mudah kok cara membuatnya tinggal ikuti aja apa yang ada pada gambar

No comments:

Post a Comment